Ramadhan oh ramadhan, banyak kenikmatan yang nggak didapat di luar bulan penuh kemuliaan ini. Semua momentum yang di lewati setiap hari rasanya istimewa dan selalu dinanti.
Termasuk ketika tiba waktu berbuka.
Apasih menu berbuka yang yang paling kamu suka dan harus ada?.
Kalau aku selalu merasa ada yang kurang seandainya takjil tidak disertai gorengan, "maafkan ya Allah".
Ngomongin soal gorengan ada satu makanan yang nggak pernah bikin saya bosen, si dia adalah martabak telor atau nama kerennya maklor.
Selain enak, bikin nya nggak susah, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat maklor juga familiar banget.
Cekidot...... Buat tau gimana dan apa saja bahan yang diperlukan untuk membuat "Maklor Pelangi".
Eitsssss....... Kok Maklor Pelangi????
Haha, itu sih saya yang sedikit improvisasi namanya mengingat betapa sukanya mak-mak ini sama maklor yang isinya warna warni dengan sayuran macam kentang, wortel, buncis, daun bawang dan cabe merah.
Bahan-bahan yang di perlukan
- 2 buah wortel ukuran sedang
- 2 buah kentang ukuran sedang
- 5 buah buncis
- 3 siung daun bawang
- 2 buah cabe merah
- 2 butir telur
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- kulit lumpia
- minyak goreng
- penyedap rasa, garam dan merica secukupnya
Langkah pertama yang di lakukan untuk mengolahnya adalah dengan memotong semua bahan menjadi bentuk dadu kecil, cabe dan daun bawang menyesuaikan.
Tumis semua sayuran dengan bumbu-bumbunya sesuai selera. Matikan kompor dan masukan 2 butir telur kemudian aduk merata.
Berikutnya isi kulit lumpia dengan sayuran yang telah di tumis, lalu lipat bentuk memanjang atau persegi sesuai selera. Terakhir tinggal goreng dengan api sedang dalam minyak yang telah di panaskan.
Gampang kan??, Selamat mencoba ya.....
#rwcodop2020
#onedayonepost #odopday4 #ramadhan2020
No comments:
Post a Comment